Thursday, 10 September 2015

PENDEKATAN DALAM PSIKOLOGI SOSIAL

 Pada umumnya Psikologi Sosial mulai dengan pembahasan mengenai persepsi dan sikap antara lain tentang: bagaimana seseorang mempersepsi orang lain, bagaimana dia mengartikan perilaku orang lain serta bagaimana is membentuk dan mengubah sikapnya. Bidang Psikologi Sosial mencoba menjawab segala bentuk pertanyaan tentang bagaimana orang saling mempengaruhi dan bagaimana mereka berperilaku dalam situasi sosial. Tentu saja banyak bidang lain yang berkaitan dengan masalah ini, misalnya ahli sosiologi, antropologi, ekonomi, ilmu politik dan ahli psikologi lainnya memiliki kaitan dengan perilaku sosial. Ahli ilmu sosial yang lain mempergunakan analisis kemasyaratan, yaitu faktor-faktor kemasyarakatan secara luas untuk menjelaskan perilaku sosial. Orang melakukan perilaku tertentu karena adanya faktor ekonomis, historic, pertentangan antar kelompok etnis dan sebagainya. 
Di kutub lain para ahli psikologi klinis dan kepribadian mempergunakan analisis individual dimana mereka mempergunakan karakteristik individu yang unik untuk menjelaskan perilaku. Secara khusus mereka mempergunakan konflik dan ciri kepribadian yang unik untuk menjelaskan mengapa orang itu berperilaku yang agak berbeda dalam setiap situasi sosial.

Ahli Psikologi Sosial dalam hal ini mempergunakan tingkat analisis yang terletak diantara dua kutub tersebut yaitu interpersonal. 
Mereka menjelaskan perilaku berdasarkan situasi interpersonal atau situasi sosial yang terjadi dimana situasi itu dapat meliputi orang lain di lingkungan, sifat dan perilaku mereka, keadaan dimana perilaku terjadi dan sebagainya. Misalnya aspek-aspek apa dari orang lain yang membuat kita menyukai orang itu atau tidak? Aspek dan situasi apa atau aspek apa dari orang lain yang membuat kita lebih suka bersikap patuh? Apakah kita diancam hukuman apabila tidak patuh? Dalam kasus-kasus ini ahli Psikologi Sosial berusaha mengidentifikasi aspek situasi sosial saat itu yang menentukan perilaku sosial (Sears, 1985:7-10). 

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Apakah ilmu yang ada di blog ini bermanfaat ?

Popular Posts

Recent Posts

Text Widget